JPNOnline.com – Polsek Mojowarno Polres Jombang melalui Kanitreskrim menggelar kegiatan sodialisasi tentang bahaya pornografi di tengah masyarakat. Kegiatan ini digelar pada har Rabu (19/03/2025) bersama masyarakat setempat.
Dalam kesempatan ini, Kanitreskrim Polsek Mojowarno, Ipda Ali Masduki menyampaikan, bahwa pornografi dapat memiliki dampak negatif yang signifikan terhadap individu dan masyarakat.
“Pornografi dapat menyebabkan perilaku seksual yang tidak sehat, meningkatkan risiko kekerasan seksual, dan merusak hubungan keluarga dan sosial,” kata Kanitreskrim.
Selain itu, Kanitreskrim juga menjelaskan bahwa akses ke konten pornografi yang mudah dan luas dapat membuat anak-anak dan remaja lebih rentan terhadap pengaruh negatif pornografi.
“Oleh karena itu, kita harus bersama-sama mengedukasi masyarakat tentang bahaya pornografi dan mengambil langkah-langkah untuk mencegah akses ke konten pornografi, terutama bagi anak-anak dan remaja,” kata Kanitreskrim.
Dalam kegiatan ini, masyarakat juga diberikan informasi tentang cara-cara untuk melindungi diri dan keluarga dari pengaruh negatif pornografi, serta tentang hukum dan sanksi yang berlaku bagi pelaku kejahatan pornografi.
Masyarakat menyambut positif kegiatan sodialisasi ini dan berharap bahwa kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami dapat memahami bahaya pornografi dan cara-cara untuk melindungi diri dan keluarga,” kata salah satu warga masyarakat.
Dengan kegiatan sosialisasi ini, Polsek Mojowarno dan Kanitreskrim berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya pornografi dan mencegah kejahatan pornografi di tengah masyarakat.(FTR)